Dipublikasikan 02/09/2023

Ponsel Panas dan Cara Mengatasinya


Ponsel sekarang sudah menjadi suatu kebutuhan. Dari awalnya dulu sebatas monokrom, sekarang sudah canggih seperti ponsel pintar. Dari yang sangat besar, hingga setipis buku. Biasanya perangkat seperti ponsel akan cenderung panas apabila sedang melakukan proses tertentu. Salah satunya adalah ketika sedang bermain game atau sedang menelpon. Ini tidak bisa dihindari, sebab ponsel yang sedang menjalankan suatu proses akan lebih banyak membutuhkan daya, sedangkan prosesor ponsel itu tidak seperti prosesor pada komputer. Karena, keterbatasan inilah yang mengakibatkan penggunaan energinya berlebih, sehingga mengakibatkan overheat.

Ponsel panas apabila terus-terusan dibiarkan akan sangat berbahaya. Kita sering mendengar atau membaca kasus-kasus tentang ponsel yang meledak. Seharusnya ponsel tidak akan bisa meledak. Yang mengakibatkan meledak adalah bateray yang ada di dalam ponsel tersebut.

Persoalan ponsel yang overheat ini biasanya ditemui di ponsel-ponsel android. Walaupun untu iPhone juga sering ditemui kasus yang serupa.

Sebelumnya, kita perlu tahu dulu persoalan ponsel bisa overheat. Kenapa sih?

Ponsel cepat panas lantaran banyak proses yang menguras daya bateray. Proses yang tinggi seperti Bluetooth ataupun GPS membutuhkan daya yang besar, sebab proses ini ibaratnya seperti mengirim sinyal secara berkala dan terus-menerus. Hal itu akan mengakibatkan daya pada ponsel akan terkuras drastis. Maka dari itu, matakan GPS dan Bluetooth kalau tidak diperlukan.

Kemudian, panas yang ditimbulkan lantaran adapter yang digunakan pada charger ponsel. Apabila charger ponsel yang digunakan bukan original atau KW, biasanya hal ini lebih berisiko mengakibatkan ponsel jadi lebih cepat panas. Jadi, lebih baik Anda membeli charger asli dari ponselnya untuk menghindari risiko seperti ini.

Memainkan banyak aplikasi secara bersamaan membuat ponsel membutuhkan daya yang sangat banyak, sehingga ponsel bisa cepat panas. Disamping itu yang tidak kalah pentingnya adalah jangan menggunakan ponsel sambil mengisi daya. Hal itu pula akan membuat ponsel cepat panas.

Biasanya, sebagian di antara kita menelpon cukup lama, bahkan ketika bateray sedang low, tetap saja menelpon terus sampai dipasang kabel charger ke ponsel tersebut. Hal itu sangat berbahaya, sebab selain ponsel memancarkan radiasi elektromagnetik, bateray yang terhubung langsung dengan sumber daya akan mengakibatkan overheat. Alhasil bisa mengakibatkan terjadinya ponsel meledak. Karena, di dalam ponsel sendiri bisa terjadi konsleting arus listrik, yang akan membakar bagian dari bateray sehingga bisa meledak.

Kasus-kasus ponsel meledak juga sebenarnya diakibatkan dari bateray yang ada di dalam ponsel terjadi overheat. Beberapa kasus yang terjadi tentang ponsel meledak atau terbakar, diakibatkan si pemilik lalai dengan membuka banyak aplikasi atau menggunakan ponsel sambil menancapkannya kepada charger.

Lalu, apa solusi terbaik agar ponsel tidak cepat panas?

Jelas, sekali matikan aplikasi yang tidak diperlukan. Matikan juga Bluetooth dan GPS kalau tidak diperlukan. Untuk mendukung agar ponsel tidak cepat panas, install aplikasi pendingin ponsel. Aplikasi ini akan membantu mengurangi daya dan membuat aplikasi-aplikasi yang menguras daya berhenti. Sehingga, suhu ponsel akan tetap terjaga rendah.

Turunkan kecerahan layar untuk membuat daya ponsel bisa turun. Pada beberapa kasus ponsel-ponsel yang terang akan mengakibatkan daya akan terkuras lebih banyak. Dengan menurunkan kecerahan layar, akan lebih membuat bateray awet dan ponsel tidak cepat panas.

Bicara mengenai aplikasi yang menguras daya, Sedekah Listrik merupakan aplikasi yang cukup ringan dan tidak akan menguras daya ponsel Anda. Maka dari itulah aplikasi Sedekah Listrik selain tidak membuat ponsel Anda panas, juga bisa mengajak Anda untuk berbagi. Karena, semudah itu menerangi.


Baca Artikel Lainnya

Hapus informasi Pengguna

Cara Menghapus Akun dan Data Anda Untuk meminta penghapusan akun […]

sedih dan galau Sedih dan Galau

Sedih dan Galau adalah hal yang wajar bagi manusia. Kehidupan […]

utsman bin affan Mengenal Sosok Utsman bin Affan

Utsman bin Affan, seorang sahabat terkemuka dan Khalifah kedua dalam […]